Info Terbaru Losmen dan Hotel Murah di Kawasan Pondok Gede

  • Whatsapp
Rumah Rahman - @Chairul dotNet
Rumah Rahman - @Chairul dotNet

Pondok Gede merupakan sebuah kecamatan di Bekasi. Daerah ini adalah perbatasan antara Provinsi DKI dan Jawa Barat. Wilayah Pondok Gede sendiri cukup luas serta terdiri dari gabungan beberapa wilayah seperti Pondok Melati, Jatiwaringin, Jatiwarna, Jatiasih, Jatimakmur, Jatibening, Jatikarya, dan sebagian wilayah Jakasampurna.

Di daerah Pondok Gede, juga terdapat objek wisata populer seperti Taman Mini Indonesia Indah (TMII) dan sebagainya. Apabila Anda berencana untuk bepergian ke wilayah ini dan berupaya untuk sehemat mungkin, ada beberapa pilihan penginapan kelas melati atau yang bisa Anda pertimbangkan. Berikut informasi lengkapnya.

Bacaan Lainnya

Fortuna Hotel

Fortuna Hotel merupakan salah satu penginapan kelas melati yang cukup recommended di Jalan Raya Jatiwaringin No. 67, Pondok Gede, Bekasi, Jawa Barat, Indonesia, 17411. Lokasi Fortuna Hotel cukup strategis karena dekat dengan sejumlah tempat menarik seperti Royale Jakarta Golf Club, Bandara Internasional Halim Perdanakusuma (HLP), dan Monumen Lubang Buaya, hingga pusat perbelanjaan Mall Cipinang Indah.

Di Fortuna Hotel, tersedia beberapa tipe kamar yang cukup nyaman dan terjangkau, misalnya saja Deluxe Room yang dibanderol dengan atau rate Rp320 ribu per malam. Kamar Deluxe di Fortuna Hotel memiliki luas 12 meter persegi, di dalamnya dilengkapi dengan 1 ranjang double, free wifi, conditioner (AC), TV, air minum kemasan gratis, meja, serta kamar mandi dalam lengkap dengan shower dan perlengkapan mandi.

Sementara itu, kamar VIP memiliki ukuran yang lebih luas, yakni 17 meter persegi. Tak heran jika tarif sewanya pun terpaut sedikit lebih mahal, yakni Rp400 ribu per malam. Di dalam kamar VIP dilengkapi dengan 1 double bed, akses internet gratis (free wifi), AC, televisi, air minum kemasan gratis, meja, serta kamar mandi dalam lengkap dengan shower dan perlengkapan mandi.

Lihat Juga:   Villa Poermira 1, Penginapan Tiga Kamar Tidur dengan View Indah Dekat Dino Park

Selain menawarkan kamar-kamar yang cukup bersih dan nyaman, Fortuna Hotel juga ditunjang dengan sederet fasilitas lain seperti resepsionis dan keamanan 24 jam, bellboy, kamar, AC, alat pemanas, area parkir kendaraan, dan masih banyak lagi. Apabila Anda tertarik untuk menginap di Fortuna Hotel, Anda dapat langsung melakukan pemesanan dengan menghubungi nomor (021) 8485265.

Fortuna Hotel - www.indoplaces.com
Fortuna Hotel – www.indoplaces.com

Rumah Rahman

Bagi Anda yang menginginkan akomodasi murah, mungkin bisa mempertimbangkan menginap di Rumah Rahman. Penginapan satu ini terletak di Raya Jati Makmur No. 2, Pondok Gede, Bekasi, 17413. Lokasi Rumah Rahman cukup dekat dengan Museum dan Monumen Lubang Buaya, Terminal Jatibening, hingga Taman Mini Indonesia Indah (TMII).Rata-rata harga kamar di Rumah Rahman dipatok tidak lebih dari Rp200 ribu per malam. Cukup terjangkau, bukan?

Misalnya saja, untuk Low-cost Room, dibanderol dengan harga Rp135 ribuan per malam, kemudian Economic Room tarifnya Rp164 ribuan per malam, dan bila Anda ingin yang lebih murah lagi bisa mencoba menginap di Backpacker Room seharga Rp100 ribuan saja per malam.

Backpacker Room dilengkapi dengan fasilitas kipas angin, kamar mandi luar, dan wifi gratis. Lalu, untuk Economic Room fasilitasnya AC, TV, dan wifi gratis. Sementara, untuk Low-cost Room hanya dilengkapi dengan kipas angin saja. Reservasi kamar di Rumah Rahman bisa dilakukan lewat situs booking online seperti Traveloka atau dengan menghubungi nomor telepon (021) 8460809 maupun WhatsApp 08111170809.

Rumah Rahman - @Chairul dotNet
Rumah Rahman – @Chairul dotNet

Hotel Fiducia

Hotel Fiducia adalah sebuah penginapan yang berada di Jl. Raya Pondok Gede RT 6/RW 2, Pinang Ranti, Jakarta Timur, 13560. Hotel Fiducia letaknya dekat dengan Terminal Pinang Ranti, Tamini Square, Museum Purna Bhakti Pertiwi, dan tempat wisata SnowBay Waterpark.

Lihat Juga:   Berkonsep Syariah, Berapa Tarif Edotel SMKN 4 Banjarmasin?

Ada beberapa tipe kamar yang ditawarkan di Hotel Fiducia, antara lain Standard Room dengan tarif Rp350 ribu per malam, Deluxe Twin Room seharga Rp375 ribu per malam, Deluxe Queen Room dengan biaya sewa Rp385 ribu per malam, Deluxe Business Room seharga Rp400 ribu per malam, Superior Room Rp450 ribu per malam, dan untuk extra bed Rp150 ribu per malam. Harga tersebut sudah termasuk fasilitas sarapan.

Hotel Fiducia juga dilengkapi dengan fasilitas cukup memadai seperti resepsionis dan keamanan 24 jam, TV kabel, meja, hair dryer, kamar mandi dalam dengan shower, area parkir, lift, layanan kamar 24 jam, restoran, wifi di area umum, sewa mobil, AC, parkir valet, dan sebagainya. Pemesanan kamar dapat dilakukan dengan menghubungi nomor telepon (021) 29843070 atau 29843055.

Hotel Fiducia - www.agoda.com
Hotel Fiducia – www.agoda.com

Penginapan Gendis

Penginapan Gendis adalah sebuah penginapan kelas melati yang terletak di Jalan Caman No. 34A, Jatibening, Pondok Gede, Bekasi, Jawa Barat, 17412. Penginapan ini bisa menjadi alternatif bagi Anda yang membutuhkan akomodasi murah namun nyaman di kawasan Pondok Gede.

Harga kamar per 12 jam di Penginapan Gendis dipatok sekitar Rp275 ribuan, sedangkan per malam dikenai biaya sewa Rp300 ribuan. Penginapan Gendis menawarkan fasilitas yang cukup lengkap seperti kamar dengan AC split, TV 29 inch, spring bed, area parkir, kamar mandi, resepsionis, dan masih banyak lagi fasilitas lainnya. Untuk pemesanan kamar, bisa langsung menghubungi nomor telepon 082299992349.

Perlu diketahui bahwa harga atau rate sewa losmen di Pondok Gede kemungkinan bisa mengalami perubahan sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya. Bagi Anda yang berminat untuk menginap di salah satu losmen atau ingin mengetahui informasi yang lebih lengkap, dapat langsung menghubungi nomor kontak yang telah tertera di atas.

Penginapan Gendis - id.near-place.com
Penginapan Gendis – id.near-place.com

[Almasshabur]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan