Tiket Masuk Eling Bening, Spot Wisata Cantik dan Komplet di Semarang

  • Whatsapp
Eling Bening Semarang - www.nativeindonesia.com
Eling Bening Semarang - www.nativeindonesia.com

Berbicara mengenai pariwisata di , memang tidak ada habisnya. Selain menawarkan spot liburan alam, budaya, hingga amusement park, ibukota Jawa Tengah ini juga memiliki banyak tempat wisata kuliner yang keren. Nah, jika Anda menginginkan tempat rekreasi yang komplet, Anda bisa langsung menuju Eling Bening. Dengan harga tiket masuk yang ternyata relatif , Eling Bening tidak hanya menawarkan panorama alam yang keren, tetapi juga sensasi bersantap seperti di atas awan.

Seperti diketahui, Semarang merupakan salah satu daerah yang berada di kawasan segitiga emas bersama Yogyakarta dan (dikenal sebagai Joglosemar), yang menjadi pertumbuhan ekonomi. Meskipun selama ini lebih dikenal sebagai pusat industri dan bisnis, Semarang juga memiliki banyak tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi.[1] Bahkan, kepariwisataan Semarang telah memberikan kontribusi Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang cukup besar.

Bacaan Lainnya

Tidak hanya di kota, Kabupaten Semarang pun menyediakan banyak tempat rekreasi yang oke, baik untuk refreshing maupun bersenang-senang. Anda pasti sudah tidak asing lagi dengan kawasan Bandungan, sebuah daerah pariwisata yang telah dikenal dan berkembang secara organis dengan jumlah pengunjung yang terus meningkat, yang menawarkan Gunung Ungaran, Curug 7 Bidadari, Candi Gedong Songo, hingga Umbul Sidomukti.[2]

Lokasi dan Fasilitas Eling Bening

Jika Anda mencari alternatif selain Bandungan, Anda bisa langsung meluncur ke Ambarawa. Kecamatan yang dulunya pernah menjadi ibukota Kabupaten Semarang ini juga memiliki banyak tempat liburan yang tidak kalah cantik. Nah, salah satu yang tengah hits di kalangan pelancong kekinian karena menawarkan paket wisata komplet adalah Eling Bening.

Lihat Juga:   Info Penginapan yang Lokasinya di Dekat Pantai Goa Cina, Malang
Eling Bening Semarang - hot.liputan6.com
Eling Bening Semarang – hot.liputan6.com

Tempat rekreasi ini dapat Anda temukan di Sarjono, Bawen, Semarang, Jawa Tengah. Lokasinya yang tidak terlalu jauh dari Kota Semarang membuat Eling Bening cukup mudah dijangkau. Apabila Anda berangkat dari pusat kota, Anda dapat berkendara selama 45 menit menempuh jarak sejauh 38 km untuk tiba di kawasan ini. Sementara, jika Anda bertolak dari Ungaran atau Salatiga, bisa berkendara sekitar 30 menit.

Dikutip dari situs resminya, Eling Bening sudah dilengkapi dengan sejumlah fasilitas menarik. Ketika berwisata di tempat ini, Anda bisa menjajal sejumlah permainan outbound seperti tracking, flying fox, panahan, hingga playground untuk anak-anak. Selain itu, wisatawan juga dapat berenang dengan pemandangan langsung menghadap deretan pegunungan, lengkap dengan hamparan sawah dan danau di kakinya.

Eling Bening memang berada di perbukitan dengan pemandangan alam khas pegunungan. Setidaknya, pelancong dapat menikmati pemandangan tiga gunung sekaligus dari spot ini, yakni Gunung Merbabu, Gunung Andong, dan Gunung Telomoyo. Belum lagi Danau Rawa Pening di bawahnya. Tidak heran jika banyak wisatawan yang betah berlama-lama di sini, tidak cuma untuk menikmati keindahan alam yang tersaji, tetapi juga mengabadikan diri dengan kamera.

Fasilitas yang ditawarkan Eling Bening tidak berhenti di situ. Untuk pengunjung yang ingin menikmati keindahan panorama yang disajikan lebih dari sehari, pengelola telah menyiapkan kawasan camping ground untuk berkemah. Sementara, untuk mereka yang hendak mengadakan acara dengan suasana yang berbeda, bisa mengadakan garden party. Ada pula taman bunga yang cantik serta souvenir shop untuk membeli oleh-oleh.

Lihat Juga:   Fasilitas dan Update Harga Legok Kondang Glamping di Ciwidey

Lalu, bagaimana jika perut turis kosong dan kebetulan tidak membawa bekal dari rumah? Tenang saja, karena tempat ini juga sudah dilengkapi dengan restoran. khas Nusantara menjadi andalan di restoran ini, seperti ayam goreng, bakaran ikan, mie lontong, sup, dan lainnya. Terletak menghadap Rawa Pening, wisatawan dapat menikmati sajian sambil melihat perbukitan yang berdiri megah di kejauhan.

Eling Bening Semarang - travelingpin.com
Eling Bening Semarang – travelingpin.com

Harga Tiket Masuk Eling Bening

Menurut keterangan di akun Instagram resminya, harga tiket masuk kawasan Eling Bening ternyata cukup , cuma Rp20 ribu per orang ketika weekday dan Rp25 ribu per orang ketika weekend. Sementara, jika ingin menikmati sajian di restoran, harga yang dipatok sekitar Rp15 ribu sampai Rp75 ribuan untuk makanannya dan rata-rata Rp15 ribuan untuk minuman. Eling Bening sendiri beroperasi setiap hari mulai pukul 08.00 WIB dan tutup pukul 15.00 WIB untuk tempat wisata dan 18.00 WIB untuk restoran.

[1] Listyowati, Ari, E. K. S. Harini Muntasib, Rachmad Hermawan. 2013. Permintaan di Kota Semarang Bagi Kelompok Usia Muda. Media Konservasi, Vol. 18(2): 101-106.

[2] Rubijanto, Helena Aryani, A. J. Soehardjo, Budi Prasetyadi. 2013. Repositioning Green Valley Hotel dan Resort di Bandungan Melalui Media Promosi. Jurnal DKV Adiwarna Universitas Kristen Petra, Vol. 1(2).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan