Mengeksplorasi wisata pantai di Kabupaten Malang seakan tidak ada matinya. Banyak pantai yang belum terjamah menunggu untuk dikunjungi. Pantai-pantai yang belum tereksplorasi biasanya disebabkan akses jalan yang belum memadai. Salah satu di antaranya, yang belum banyak diketahui orang, adalah Pantai Banyu Meneng. Pantai Banyu Meneng berlokasi sekitar seratus meter dari Pantai Kondang Merak, tepatnya beralamat di Desa Bandungrejo, Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang, Jawa Timur.
rute menuju pantai ini sama dengan ke Pantai Kondang Merak. Jika Anda berangkat dari pusat Kota Malang, arahkan kendaraan Anda ke arah selatan menuju Gadang. Sesudah melewati Gadang, ikuti petunjuk arah menuju Bululawang, dan sesampainya di pertigaan Krebet, ikuti petunjuk arah menuju Gondanglegi atau Pantai Balekambang.
Sesampainya di perempatan JLS (Jalur Lintas Selatan) Balekambang, belok kanan. Kemudian, lanjutkan perjalanan melalui jalan makadam sekitar 5 km hingga Anda menemukan pintu masuk menuju Pantai Kondang Merak. Setelah itu, perjalanan dilanjutkan dengan berjalan kaki sekitar 100 meter ke arah barat.
Untuk menuju Pantai Banyu Meneng, sebaiknya Anda terlebih dahulu memperhatikan kesiapan kendaraan Anda, sebab perjalanan ke pantai ini cukup jauh, sekitar 66 km dari pusat kota. Selain itu, setelah JLS Balekambang, jalan yang dilalui kondisinya kurang baik apalagi saat musim hujan tiba.
Soal fasilitas, di pantai ini memang masih belum lengkap. Akan tetapi, fasilitas dasar seperti toilet, warung, dan musala sudah tersedia. Untuk menikmati fasilitas dan keindahan Pantai Banyu Meneng, Anda cukup membayar tiket masuk sebesar Rp10 ribu per orang. Namun, jika Anda datang saat weekend, maka harga tiket naik kisaran Rp15 ribu. Sampai dengan tahun 2022 besaran tarif tiket masuk Pantai Banyu Meneng masih belum mengalami banyak perubahan.
Apabila Anda membawa sepeda motor, biaya parkirnya sebesar Rp7.500, sedangkan untuk parkir mobil sebesar Rp10.000. Anda dapat datang langsung ke lokasi Pantai Banyu Meneng untuk melakukan pemesanan tiket masuk.
Bentang Alam Pantai Banyu Meneng
Pohon-pohon besar dan rindang yang berada di pinggir pantai membuat suasana pantai yang dalam bahasa Indonesia berarti air tenang ini sangat sejuk. Garis pantainya memang tak panjang. Akan tetapi, keindahannya tak kalah dengan pantai yang mempunyai garis pantai panjang seperti Balekambang.
Pasir putih yang dipadukan dengan air laut yang berwarna kehijauan membuat gradasi warna yang indah. Pantainya yang belum terlalu sering dikunjungi juga membuat pasir pantainya masih bersih.
Pantai Banyu Meneng
Sementara, bukit karang yang berada di sebelah barat pantai pun bisa dijadikan sebagai spot foto yang menarik. Di bukit tersebut, terdapat landmark pantai yang berupa tugu bertuliskan Banyu Meneng. Lokasi tersebut merupakan lokasi favorit bagi wisatawan untuk berswafoto.
Kegiatan di Pantai Banyu Meneng
Bagi Anda yang suka bermain air atau berenang, pantai ini sangat cocok sebagai tujuan wisata Anda. Apabila biasanya pantai yang berada di Kabupaten Malang memiliki ombak yang besar, karena menghadap langsung ke Samudera Indonesia, di Pantai Banyu Meneng, ombaknya begitu tenang. Hal tersebut disebabkan lokasi pantai ini memang berada di sebuah teluk, sehingga ombak dari lautan lepas masih terhalang bukit karang.
Selain berenang, Anda juga bisa menjadikan Pantai Banyu Meneng sebagai lokasi kemah. Namun, ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan saat berkemah di pantai ini. Pertama, Anda harus mempersiapkan segala perlengkapan dari rumah, karena di sekitar pantai tidak ada tempat penyewaan peralatan. Kemudian, Anda harus terlebih dahulu meminta izin kepada penjaga di bagian pintu masuk. Terakhir, Anda harus senantiasa menjaga kebersihan pantai, karena wilayah pantai ini merupakan salah satu wilayah konservasi lutung jawa.
[Update: Dian]