Tarif Villa Bambu Bogor, Penginapan dengan Kolam Renang Private

Villa Bambu Bogor (google: Nur Herliyani)
Villa Bambu Bogor (google: Nur Herliyani)

Villa Bambu atau Villa Pesona Bambu merupakan salah satu yang terbilang cukup populer di Puncak, Bogor. Meskipun tarifnya tidak bisa dibilang murah, tempat inap tersebut hampir tak pernah sepi pengunjung, karena menawarkan lengkap dan terbilang mewah, apalagi dengan adanya kolam renang private.

Lokasi dan Fasilitas Villa Bambu

Kawasan Puncak, mulai dari Ciawi, Megamendung, Cisarua, hingga Puncak Pass di Kecamatan Cipanas, Bogor merupakan potensi lokasi wisata yang sangat menonjol untuk menjadi tujuan para wisatawan.[1] Meningkatnya jumlah wisatawan di area tersebut, menunjukkan semakin tingginya kebutuhan akomodasi di daerah ini. Nah, salah satu penginapan yang dibangun untuk memenuhi permintaan konsumen adalah Villa Bambu atau yang lebih dikenal dengan Villa Pesona Bambu.

Bacaan Lainnya

Villa Pesona Bambu terletak di Jl. Raya Puncak  KM 85, Tugu Selatan, Cisarua, Bogor, . Penginapan ini memiliki konsep hunian semi tradisional yang asri dengan taman yang luas di sekeliling bangunan. Hampir semua perabotan serta bangunan di tempat tersebut terbuat dari bambu dan kayu yang diukir.

Taman di akomodasi ini tidak hanya berfungsi sebagai hiasan villa, tetapi juga tempat piknik sekaligus . Taman tersebut telah dilengkapi dengan gazebo mini serta bangku yang tertata rapi. Tak jauh dari tempat ini, Anda bisa menemukan area parkir yang cukup luas. parkir ini tak jauh dari gerbang villa dan dijaga ketat oleh security selama 24 jam, sehingga Anda tidak perlu khawatir akan keamanannya.

View sekitar Villa Bambu Bogor (google: Zfoar GT)

Keindahan villa tidak hanya ditawarkan kondisi taman yang asri, tetapi juga pemandangan sekitar. Akomodasi yang berada di Puncak tersebut memiliki view pegunungan dan dataran tinggi. Sehingga, Anda bisa melihat bukit-bukit dengan pepohonan rindang dari gerbang villa.

Tak jauh dari taman dan area parkir, Anda bisa menemukan kolam renang outdoor yang cukup besar. Kolam tersebut berada di halaman belakang dan dikelilingi taman dengan aneka jenis pohon berukuran sedang. Bagi Anda yang tidak ingin berenang, mungkin Anda bisa bersantai di gazebo pinggir kolam sambil menikmati keindahan pemandangan sekitar.

Selain itu, di pinggir kolam juga terdapat spot foto khusus berhiaskan tanaman berbunga. Tamu akan menyempatkan berfoto di tempat ini bersama keluarga atau teman. Area berenang ini juga biasa dijadikan sebagai spot pesta BBQ. Anda bisa melakukannya di samping kolam dekat dengan gazebo.

Villa Pesona Bambu juga memiliki balkon yang cukup unik dan terbuat dari bambu. Area tersebut difasilitasi dengan bangku dan meja yang terbuat dari bambu. Wisatawan kerap menggunakan tempat ini sebagai area nongkrong. Selain itu, banyak juga tamu yang berfoto di area ini.

Jika Anda sudah puas nongkrong di balkon dan lapar, mungkin Anda bisa menuju dapur. Dapur ini bisa Anda pakai sewaktu-waktu untuk memasak aneka hidangan. Anda juga tidak perlu repot untuk membawa alat masak sendiri, karena dapur ini sudah difasilitasi dengan peralatan memasak lengkap, termasuk gas dan kompor.

Tidak hanya dapur yang bisa Anda pakai sewaktu-waktu, villa ini pun menyediakan ruang keluarga, ruang tamu, dan ruang . Setiap ruangan sudah dilengkapi dengan perabotan, termasuk meja dan peralatan makan di ruang makan, set sofa di ruang tamu, dan TV di ruang keluarga.

Interior Villa Bambu Bogor (google: Nur Herliyani)

Untuk kamarnya, Villa Pesona Bambu menawarkan 3 kamar yang masing-masing dibekali dengan lemari pakaian, set meja rias, kasur springbed, meja lampu, AC atau kipas angin, kursi bersantai, dan jendela kamar menghadap taman. Selain itu, ada juga kamar mandi yang berada di pojok kamar dan tidak jauh dari pintu masuk kamar.

Kamar mandi di villa ini tidak hanya ada di dalam kamar, tetapi juga di luar kamar dan tidak jauh dari dapur. Setiap kamar mandi difasilitasi dengan WC duduk, cermin, lemari penyimpanan, shower, air panas, dan gantungan pakaian. Selalu dirawat dengan baik, kamar mandi di akomodasi ini memang selalu bersih.

Tarif Villa Bambu

Bagi Anda yang tertarik menikmati semua fasilitas di Villa Pesona Bambu, setidaknya Anda perlu menyiapkan anggaran mulai Rp3 juta hingga Rp4 juta untuk menginap semalam. Villa tersebut memiliki kapasitas hingga 30 orang, sehingga cocok bagi Anda yang sedang jalan-jalan ke Puncak bersama rombongan. bisa Anda lakukan secara langsung di lokasi atau menghubungi nomor ponsel 0857 8244 9942, 0821 2324 0510, dan 0881 2103 219.

[1] Sokoastri, Valentina, Putiha Rakhmaini Indah Sari, Ahmad Aulia Arsyad. 2011. Hubungan Konversi Lahan dan Keberlanjutan Ekologi terhadap Daerah Potensi Wisata (Studi Kasus Pembangunan Villa di Kawasan Cisarua, Puncak, Bogor, Jawa Barat). Program Kreativitas Mahasiswa PKM-GT IPB.

Pos terkait