Tarif Hotel Tirto Arum Baru Kendal, Tawarkan Pesona Alam & Agrowisata

  • Whatsapp
Hotel Tirto Arum Baru Kendal - tirtoarumbaru.com
Hotel Tirto Arum Baru Kendal - tirtoarumbaru.com

Berlibur ke Kendal, belum lengkap ceritanya jika Anda tidak mengeksplorasi di daerah tersebut. Nah, salah satu liburan yang terkenal di Kendal adalah Agrowisata Tirto Arum. Di lokasi tersebut, Anda tidak hanya bisa menghabiskan waktu untuk menikmati wahana yang disediakan saja. ini pun sudah  menyediakan berbagai fasilitas menarik, mulai dari restoran hingga hotel.

Saat ini, Agrowisata Tirto Arum sudah memiliki fasilitas penginapan berupa hotel dengan nama Hotel Tirto Arum Baru. Meskipun tergolong akomodasi baru, hotel tersebut tidak pernah sepi pengunjung. Kebanyakan pengunjung biasanya menghabiskan malam di hotel setelah lelah bermain di Agrowisata Tirto Arum. Selain itu, lokasi yang strategi dengan rute perjalanan yang mudah menjadi alasan ramainya Hotel Tirto Arum Baru Kendal.

Bacaan Lainnya

Lokasi dan Rute ke Hotel Tirto Arum Baru Kendal

Berlokasi di Jl. Soekarno Hatta KM 2,7, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, Anda bisa mengendarai kendaraan bermotor dari Kantor Dinas Kabupaten Kendal selama 5 menit untuk tiba di penginapan ini. Untuk sampai di akomodasi dalam waktu yang singkat, Anda bisa menggunakan rute melewati Jl. Sawojajar. 

Dari Kantor Dinas Perhubungan Kabupaten Kendal, ambil arah barat menuju Jl. Kyai Tulus setelah Jl. Tentara Pelajar. Sejauh 650 m, Anda akan sampai di perempatan dan belok ke kanan menuju Jl. Dodogan. Hingga 400 m dari tersebut, di pertigaan, belok kiri menuju Jl. Sawojajar. Ikuti terus jalan tersebut hingga Anda menjumpai pertigaan, lalu belok kanan menuju Jl. Tentara Pelajar. Pada pertigaan terakhir yang ditandai dengan Indomaret Purin, Anda harus belok kanan ke Jl. Soekarno Hatta.

Telusuri saja jalan tersebut, dan sejauh 500 m, Anda akan menemukan bangunan bernama Hotel Tirto Arum Baru Kendal di sebelah kanan jalan. Pastikan Anda tidak melewati KM 2,7 dengan memperhatikan setiap bangunan yang ada di sisi kanan jalan. Jika Anda masih bingung dengan rute tersebut, Anda bisa mencoba rute lainnya.

Kolam Renang Hotel Tirto Arum Baru Kendal - tirtoarumbaru.com
Renang Hotel Tirto Arum Baru Kendal – tirtoarumbaru.com

Jika Anda datang dari arah UNISS (Universitas Selamat Sri) Kendal, Anda bisa berkendara ke arah barat menuju Jl. Tembus Pemuda. Lurus saja, hingga Anda menemukan pertigaan, lalu belok kiri menuju Jl. Soekarno Hatta dan telusuri jalan tersebut hingga Anda menemukan bangunan hotel. Bagi Anda yang menuju hotel dari gedung UNISS, bisa berjalan kaki dalam waktu sekitar 16 menit atau 2 menit menggunakan kendaraan bermotor.

Lihat Juga:   Info Terbaru Hotel di Pusat Kota Cianjur (Fasilitas dan Tarifnya)

Ada juga rute dari arah Tol Semarang-Batang. Anda bisa mengambil arah barat dan terus mengikuti jalan tol tersebut hingga menemukan pertigaan. Ambil arah kiri dan lanjutkan perjalanan menuju Jl. Raya Soekarno Hatta. Lurus saja hingga Anda melewati Jl. Tentara Pelajar dan melewati Indomaret Purin di sebelah kiri jalan.

Telusuri jalan tersebut hingga Anda menjumpai putar balik dekat Indomaret Purin. Putar balik ke arah kanan, dan tidak jauh dari situ, Anda akan menemukan tempat tujuan Anda. Jika Anda masih bingung dengan rute perjalanan di atas, Anda bisa bertanya langsung pada warga atau menggunakan perangkat GPS dan peta online.

Fasilitas dan Tarif Hotel Tirto Arum Baru Kendal

Sesampainya di hotel, Anda bisa memarkir kendaraan di tempat parkir luas yang disediakan oleh pihak pengelola. Tempat parkir ini tidak hanya luas, tetapi juga dijaga secara ketat selama 24 jam, sehingga Anda tidak perlu khawatir dengan keamanan kendaraan pribadi Anda.

Memasuki pintu masuk hotel, Anda akan disambut dengan ramah oleh petugas resepsionis. Pelayanan reservasi di sini tidak membutuhkan waktu yang lama, asalkan Anda membawa kartu identitas diri. Secara sigap, pegawai resepsionis akan melayani Anda secara profesional. Jika Anda membawa barang bawaan banyak dan berat, Anda bisa memesan layanan kamar untuk membantu membawakan barang Anda ke kamar.

Hotel ini menyediakan banyak tempat yang bisa menjadi pilihan Anda untuk bersantai sejenak setelah melakukan reservasi. Anda bisa memilih taman yang luas dengan pemandangan asri dan udara sejuk sebagai tempat untuk nongkrong. Di beberapa spot di taman, sudah terdapat bangku taman lengkap dengan meja taman sebagai tempat meletakkan makanan ringan atau minuman.

Lounge Garden Hotel Tirto Arum Baru Kendal - tirtoarumbaru.com
Lounge Garden Hotel Tirto Arum Baru Kendal – tirtoarumbaru.com

Setiap sudut bangunan hotel pasti dilengkapi dengan taman yang indah dan lengkap beserta bangku taman atau gazebo. Kebanyakan wisatawan yang menginap tidak hanya menggunakan taman sebagai tempat bersantai, tetapi juga sebagai tempat berfoto. Jika Anda bosan dengan pemandangan taman, di dalam hotel juga disediakan area untuk bersantai lainnya, lengkap dengan kursi malas dan mejanya.

Lihat Juga:   Harga Tiket Jembatan Langit Langkawi, Panorama Elok di Langit Malaysia

Penginapan ini menyediakan fasilitas kolam renang yang bisa diakses kapan saja selama Anda menjadi hotel. Ada kolam renang khusus dewasa dan anak-anak dengan kedalaman bervariasi. Setiap kolam renang telah dilengkapi dengan tangga dan tali pengaman di bagian pinggirnya. Kolam renang tersebut dapat Anda temukan di luar ruangan atau outdoor.

Bagi Anda yang sudah puas bersantai atau menikmati keseruan berenang di kolam renang hotel, Anda bisa langsung menuju kamar. Setiap kamar di hotel ini sudah dilengkapi dengan AC untuk membuat udara kamar menjadi lebih sejuk. Kamar-kamar ini juga didukung dengan teras atau balkon, perabotan kamar lengkap, TV layar datar, dan kamar mandi serta peralatan lengkapnya.

Selain fasilitas di atas, Hotel Tirto Arum Baru Kendal juga menyediakan fasilitas restoran dan sky garden cafe yang menjadi daya tarik bagi banyak wisatawan. Menu makanan dan minuman yang disediakan tergolong lengkap, mulai dari menu makanan khas Indonesia hingga luar negeri dapat Anda cicipi di sini.

Untuk menikmati semua fasilitas serta pelayanan di atas, Anda perlu melakukan reservasi terlebih dahulu dan membayar tarif sewa kamarnya. Untuk menginap di Hotel Tirto Arum Baru Kendal, Anda akan dikenakan tarif mulai Rp400 ribuan per malam. Tarif tersebut dapat berubah sewaktu-waktu, tergantung kebijakan pengelola. Reservasi bisa dilakukan secara langsung atau menghubungi kontak di bawah ini.

Hotel Tirto Arum Baru Kendal

Jl. Soekarno Hatta KM 2,7, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah

Telp. (0294) 381858

08112577707

Fax. (0294) 384141

E-mail: tirto_arum_baru@yahoo.co.id

Website: www.tirtoarumbaru.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan