De Laia Guest House, Penginapan Rp160 Ribuan Dekat UB & Polinema

  • Whatsapp
De Laia Guest House

Mencari penginapan terbaik kala berkunjung ke sebuah kota memang salah satu prioritas bagi sebagian besar orang. Faktor kenyamanan selama kunjungan menjadi alasan utama pemilihan akomodasi terbaik. Selain fasilitas dan , bagi sebagian orang, tarif juga memengaruhi indikator kenyamanan selama menginap. Umumnya, para pelancong memimpikan untuk menginap di akomodasi yang terjangkau, namun dengan fasilitas yang mumpuni.

Mencari akomodasi dengan kriteria tersebut sebenarnya agak gampang-gampang susah, tergantung kota mana yang ingin Anda tuju. Akan tetapi, beda lagi jika Anda  berencana berkunjung ke Kota Malang. Pasalnya, di kota terbesar kedua di Jawa Timur ini, ada beberapa penginapan yang menawarkan fasilitas yang lengkap, tetapi dengan yang ramah di kantong, salah satunya adalah De Laia .

Bacaan Lainnya
De Laia Guest House
De Laia Guest House

De Laia Guest House beralamatkan di Jl. Pisang Kipas No. 5, Kelurahan Jatimulyo, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur. Terletak di tengah Kota Malang, akomodasi ini menawarkan akses mudah ke beberapa kampus ternama seperti Politeknik Negeri Malang (Polinema) dan Universitas Brawijaya (UB). Selain itu, karena berada dekat dengan kawasan Soekarno-Hatta (Suhat), jika Anda ingin berwisata kuliner seperti ke Mie Jogging, Bakso Damas, dan Bebek Sinjay, aksesnya juga cukup mudah.

Lihat Juga:   Villa Rose, Akomodasi Fasilitas Komplet Dekat Museum Angkut

Untuk menuju ke De Laia Guest House, dari Abdul Rachman Saleh, cukup ditempuh dengan berkendara selama sekitar 25 menit. Sementara, jika Anda berkunjung menggunakan moda kereta api, dari Stasiun Kota Baru Malang, jaraknya sekitar 4,5 km.

Nah, jika tujuan Anda berkunjung ke Malang adalah untuk berlibur, beberapa tempat wisata terletak tak begitu jauh dari tempat ini. Dari Mpu Purwa, jaraknya sekitar 1 km, sedangkan untuk menuju Taman Hiburan Sengkaling, dapat ditempuh selama 15 menit berkendara. Selain itu, untuk menuju Alun-Alun Merdeka, Balai Kota, dan Kampung Wisata Jodipan, hanya membutuhkan waktu kurang dari 20 menit dengan berkendara.

Menurut ulasan para tamu, De Laia Guest House merupakan sebuah akomodasi yang , bersih, dan nyaman. Selain itu, penginapan ini juga berada di lingkungan yang strategis dengan kondisi yang kondusif dan tenang. Akan tetapi, beberapa pengunjung mengeluhkan kamarnya yang tidak terlalu luas.

De Laia Guest House
De Laia Guest House

Untuk fasilitas kamar, De Laia Guest House memiliki empat , yaitu Standard Room, Deluxe Room, Superior Room, dan Suites Room. Setiap kamar telah dilengkapi fasilitas seperti pendingin ruangan (AC/Fan), LED TV, table set, dan comfortable bed. Berikut daftar tarif kamar dan fasilitas yang ada di De Laia Guest House.

Lihat Juga:   Hotel Batu Permai, Penginapan Elegan Gaya Roman Klasik
Tipe Kamar Fasilitas Tarif per Malam
Standard Room Breakfast, pendingin ruangan (Fan), LED TV, table set, dan comfortable bed Rp160.000
Superior Room Breakfast, private bathroom with hot & cold shower, pendingin ruangan (AC), LED TV, table set, dan comfortable bed Rp230.000
Deluxe Room Breakfast, private bathroom with hot & cold shower, pendingin ruangan (AC), LED TV, table set, dan comfortable bed Rp260.000
Suites Room Breakfast, private bathroom with hot & cold shower, pendingin ruangan (AC), LED TV, sofa & table set, dan comfortable bed Rp320.000

Nah, jika Anda berencana melakukan kunjungan ke Malang dan berminat menginap di tempat ini, Anda bisa melakukan kamar melalui nomor telepon (0341) 4371778. Namun, sebelum memutuskan menginap di De Laia Guest House, ada beberapa informasi penting yang perlu Anda perhatikan, yaitu heck-in mulai pukul 13.00 WIB, check-out hingga pukul 12.00 WIB, dan hewan peliharaan tidak diperkenankan dibawa selama menginap.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan