
Tidak seperti di Songgoriti yang villanya memang sudah masyhur sejak beberapa dekade lalu, penginapan di Oro-Oro Ombo memang rata-rata tergolong baru. Meski demikian, popularitas akomodasi yang ada di Oro-Oro Ombo kini tidak kalah dengan yang ada di Songgoriti.
Sama halnya dengan Songgoriti, Anda juga bisa dibuat pusing saat memilih penginapan di desa yang terkenal dengan theme parknya tersebut. Pasalnya, jumlah akomodasi yang ada di Oro-Oro Ombo juga ratusan unit. Nah, jika Anda tidak ingin mengambil risiko dalam memilih, Villa DnD Oro-Oro Ombo bisa menjadi opsi yang tepat.
Villa DnD Batu merupakan sebuah akomodasi dengan tiga kamar tidur yang beralamat di Jalan Mutiara Panderman, Kompleks Mutiara Panderman Residence Blok A1 No. 11, Desa Oro-Oro Ombo, Kota Batu, Jawa Timur. Akomodasi tersebut berada di belakang BNS dan berjarak sekitar 100 meter.

Jika Anda sudah bosan untuk traveling ke BNS atau theme park lain yang berada di Kota Batu, Anda bisa mencoba jenis wisata lain yang jaraknya tidak terlalu jauh dari penginapan ini, misalnya saja Coban Putri dan Coban Rais yang jaraknya sekitar 5 km. Namun, apabila tempat-tempat yang disebutkan tadi masih terlalu mainstream, bagaimana jika Anda mencoba untuk menjelajah Coban Kaca?
Nama air terjun tersebut mungkin masih cukup asing di telinga Anda. Nah, untuk menuju hidden paradise ini, Anda perlu terlebih dahulu datang ke Coban Rais. Sesampainya di sana, Anda bisa menanyakan Coban Kaca pada tukang ojek resmi Coban Rais. Biasanya, mereka akan menawarkan tarif sekitar Rp60.000 hingga Rp80.000 untuk bisa mengantarkan Anda ke Coban Kaca.
Saat membahas akomodasi, tentu saja kurang lengkap jika tidak mengulas fasilitas yang ditawarkan. Di tempat ini, Anda bisa menemukan fasilitas seperti ruang tamu, sofa, dapur, rice cooker, kitchen set, LED TV, dan wastafel. Selain itu, ada pula satu unit kamar mandi yang dilengkapi shower panas & dingin.

Villa DnD Batu memiliki tiga unit kamar tidur yang bisa digunakan maksimal untuk delapan orang. Di tiap kamar, Anda bisa menemukan selimut, bed cover, colokan listrik, dan tempat tidur yang nyaman.
Sebelum bisa menikmati fasilitas yang ada di Villa DnD Batu, Anda perlu membayar biaya sewa sebesar Rp790.000 per malam saat weekday, sedangkan saat weekend, Anda perlu membayar biaya mulai Rp890.000 per malam. Tarif tersebut biasanya akan naik sekitar 50% hingga 100% saat peak season.
Jika Anda tertarik untuk bermalam di Villa DnD Batu selama melancong ke Kota Apel, Anda bisa melakukan reservasi melalui Booking.com atau Traveloka. Selain itu, Anda juga bisa memesannya melalui telepon di nomor 0812 1867 2230.
Tinggalkan Balasan