Villa Bebegh, Akomodasi Kamaran Hemat Dekat Pemandian Tirta Nirwana Songgoriti

  • Whatsapp
villa, penginapan, akomodasi, murah, songgoriti, kota batu, jawa timur, alamat, lokasi, kamar, rute, fasilitas, budget, biaya, tarif, reservasi, telepon, BBM
Kamar Villa Bebegh

Di Songgoriti, villa kamaran memang lebih diminati dibandingkan dengan yang menawarkan rumahan. Pasalnya, wisatawan yang menginap di kawasan yang terkenal dengan hawanya yang dingin ini biasanya solo traveler, atau yang berdua bersama pasangan. Selain itu, akomodasi tipe kamaran juga gampang dicari, bahkan jumlahnya bisa mencapai puluhan unit.

Selain berjumlah banyak, villa kamaran di Songgoriti juga terkenal dengan tarifnya yang miring. Per malamnya, pengunjung rata-rata cukup membayar biaya sebesar Rp100.000. Dengan biaya tersebut, rata-rata villa-villa memang hanya menawarkan yang minimalis. Namun, beda lagi ceritanya jika Anda menginap di Villa Bebegh.

Bacaan Lainnya

Di kalangan pelancong, Villa Bebegh memang dikenal menawarkan fasilitas kamaran yang cukup lengkap bila dibandingkan dengan penginapan sejenis di Songgoriti. Akomodasi ini beralamat di Jl. Jeruk, Kelurahan Songgokerto, Kota Batu, Jawa Timur. Akomodasi ini berada di sebelah utara sekitar 300 meter dari Baiturrohman Songgoriti.

Lihat Juga:   Lestari Homestay, Akomodasi Keluarga di Batu Cocok untuk Wisatawan Low Budget

Villa Bebegh merupakan wisatawan yang ingin menjelajah objek wisata di sekitar Banyak seperti Paralayang, Omah Kayu, Goa Pinus, dan Omah . Pasalnya, -tempat tersebut hanya berjarak sekitar 4 km. Sementara, jika Anda ingin mengunjungi theme park yang ada di sekitar Oro-Oro Ombo seperti Jatim Park 2, BNS, atau Eco Green Park, Anda cukup ke sana dengan berkendara selama sekitar 10 menit.

villa, penginapan, akomodasi, murah, songgoriti, kota batu, jawa timur, alamat, lokasi, kamar, rute, fasilitas, budget, biaya, tarif, reservasi, telepon, BBM
Dapur Villa Bebegh

Untuk mencapai penginapan ini, dari pertigaan menuju Payung dan Paralayang, Anda bisa belok ke kiri menuju arah Payung. Kemudian, belok kanan di gang sebelum SPBU Songgoriti. Dari gang tersebut, lurus saja mengikuti Jalan Raya Songgoriti, kemudian belok kanan menuju Jalan Arumdalu. Dari lokasi ini, lurus saja hingga melewati Pemandian Tirta Nirwana Songgoriti. Lokasi villa berada di gang kedua setelah pemandian tersebut.

Lihat Juga:   Harga Variatif, Ini Rekomendasi Penginapan di Pantai Pasir Putih Anyer
villa, penginapan, akomodasi, murah, songgoriti, kota batu, jawa timur, alamat, lokasi, kamar, rute, fasilitas, budget, biaya, tarif, reservasi, telepon, BBM
Kamar mandi Villa Bebegh

Villa Bebegh termasuk akomodasi dengan tarif murah meriah. Bagaimana tidak, per malamnya pengunjung hanya dipatok biaya mulai Rp100.000. Dengan membayar tarif tersebut, sudah bisa mendapatkan fasilitas seperti comfortable bed, LED TV, kamar mandi dalam, kipas angin, teras, , dan tempat parkir yang cukup luas. Berikut tarif kamar di penginapan ini.

Tipe Kamar Fasilitas Tarif per Malam
Kamar 1 Comfortable bed, LED TV, kamar mandi dalam, kipas angin, air mineral Rp100.000
Kamar 2 Comfortable bed, LED TV, kamar mandi dalam, kipas angin, air mineral, sofa di dalam Rp250.000
Kamar 3 Comfortable bed, LED TV, kamar mandi dalam, kipas angin, air mineral, sofa di dalam, bathtub Rp350.000

Jika Anda tertarik menginap di Villa Bebegh, Anda bisa memesan langsung dengan menghubungi pengelola via BBM dengan PIN 28BAB05C. Selain itu, Anda juga bisa melakukan dengan menghubungi telepon di nomor +6289 522 116 337.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan